Monday, October 21, 2013

Cukup 4 Alasan Kenapa Twitter Kamu tidak di Followback

Denger kalo ada selebritwit dan buzzer-buzzer yang dapet jutaan perak cuma ngetwit-ngetwit doang, kamu pun pengen juga. Iyalah, siapa yang gak mau dapet duit cuma ngetwit doang. Tapi buat begitu, kamu perlu punya jutaan follower dulu. Kamu pun mulai nge-follow orang banyak dengan harapan mereka bakal follow back kamu.

Tapi kok, kamu udah udah follow ribuan orang, jumlah follower kamu tetap masih cuma 100an. Itu pun banyak account spam gitu. Nah kali ini aku mau ngasi tau kenapa kira-kira orang gak mau follow back twitter kamu.

1. Gak Kenal

Orang yang kamu follow make twitter cuma buat main-main sama temen-temennya doang. Mention-mentionan gitu, update soal kehidupan sehari-hari dan hal-hal trivial lainnya. Orang yang dia follow ya temen-temen di kehidupan nyata aja. Sama ya selebtwit gitu deh yang sebenernya gak lucu-lucu amat kalo menurutku.

Terus dia liat kamu follow dia. Dia gak ngerti kamu siapa, dan gak mau tau juga sama kehidupan kamu. Dia kira kamu stalker gitu malah. Boro-boro di follow back, kamu yang ada di report as spam.


2. Gak Tau

Gak semua orang gila popularitas kayak kamu, yang hafal jumlah follower dan selalu ngecekin apakah ada follower baru hari ini. Dan dulu kan orang mainan twitter cuma di komputer, sekarang udah pake app semua. Kalo di komputer ato app yang resmi kan ketauan tuh ada follower baru, sementara kalo pake app yang lain-lain, gak ketauan apakah ada follower baru.

Nah orangnya gak tau kamu follow. Mungkin setelah dia tau dan liat timeline kamu, siapa tau, siapa tau lho, belum tentu juga, dia bakal follow back kamu. Amin.


3. Gak Menarik

Orang yang kamu follow punya follower 1000an, dan twit-twitnya lucu/menarik/informatif, suka twitpic-twitpic syur ato emang gaul aja. Sedangkan kamu,  isi timeline-nya cuma ngeluh-ngeluh macet, curhat-curhat gak jelas, marah-marah sama bos dan #nomention cupu gitu. Orang baca timeline si follower 1000an itu bakal terhibur, ato dapet informasi menarik. Sedangkan orang baca timeline kamu yang ada kesel sendiri.

Jadi ya gitu. Kalo emang twit kamu menarik, pasti bakal ada audiens-nya. Kalo kamu emang orangnya ngebosenin.. Coba mainan yg lain aja, solitare kek, angry birds kek.


4. Kamu minta Follbegh

Ada pepatah yang bilang, kalo kamu gak pernah nanya, jawabannya bakal selalu enggak. Nah terdorong dengan pepatah itu, kamu pun mulai mention-mention orang dan bilang “follbegh pls.”

Tapi tetep aja follower kamu gak nambah.

Kesalahan kamu ada 2 disini:

  • Kamu minta follow back, yang termasuk twittercrime.
  • Kamu nulis follow back sebagai “follbegh.” Itu pokoknya salah. SALAH !

Nah begitulah. Semoga kamu mengerti kenapa ada orang yang gak follow back kamu. Kalo kamu emang pengen punya jutaan follower, coba pake strategi lain. Bugil di mini market misalnya.

Tips Redakan Hidung Tersumbat Dengan Lidah Dan Jari Dalam 20 Detik

Hidung tersumbat memang sangat mengganggu, apalagi untuk mereka yang sering mengalaminya, bahkan harus menelan obat untuk meredakannya. Pengguna media sosial Reddit bernama gymfork mengajarkan sebuah trik akupresur yang dapat meredakan hidung tersumbat.


Caranya adalah sebagai berikut:
1. Tempel dan tekankanlah lidah anda ke langit-langit. Jangan menekan pada satu titik, tetapi pada bidang luas (seakan-akan mendorong).
2. Kemudian gunakan jari anda untuk menekan bagian kening diatara alis mata anda.
3. Tahan selama 20 detik dan kemudian lepas.

Ketika anda melepas tekanan pada langit-langit mulut dan kening anda, akan terasa cairan mengalir di tenggorokan anda. Hidung pun kembali lega.

Semoga bermanfaat!

Arti Kode Pada Pensil

Perhatikan kodenya, HB, B, 2B, 4B, dst.





Beberapa mungkin tau kalau kode itu merupakan tanda tingkat kehitaman pensil.
Makin besar angka di depan huruf B, makin tinggi tingkat kehitaman pensilnya, tapi sedikit sekali yang tau kepanjangan huruf-huruf itu.
Ini penjelasannya

Unsur utama pensil adalah percampuran grafit dan tanah liat dimana dengan ragam rasio antara keduanya akan menghasilkan hasil yang berbeda. Apabila tanah liat dikurangi maka grafit akan mendominasi volume yang ada sehingga hasilnya akan semakin hitam, begitupun apabila tanah liatnya terlalu banyak maka hasilnya akan memudar (tidak terlalu hitam) akan tetapi batangnya lebih keras.

Bila terlalu banyak grafit maka batang pensil akan sangat lembut tetapi juga lebih cepat aus. Sedangkan bila menggunakan pensil yang terlalu sedikit grafit maka untuk menghitamkannya perlu beberapa kali goresan yang tentu juga akan mengauskan kertas.

Jadi penggunaan pensil (khususnya saat menggambar) sebaiknya bukan melulu dengan bermain pada jumlah goresan melainkan dengan menggunakan komposisi pensil yang sesuai.

Komposisi tersebut bisa kita ketahui karena pasti tercetak / tertulis jelas pada batang pensil. Unsurnya adalah 3 huruf yaitu H, F dan B.

H berarti Hardness (yaitu tingkat kekerasan, skalanya antara H, 1H sampai 9H, semakin tinggi angkanya berarti semakin keras).
F berarti Fine (yang diperuntukan utk menulis dan tanpa skala).
B berarti Blackness (tingkat kehitaman dari mulai B, 1B, 9B bahkan 9xxB).

Misalkan:
1. HB berarti lebih keras dan lebih hitam dari F
2. 2B lebih hitam dan tidak keras.
3. HHBBB berarti lebih keras 2 kali lipat dan sangat amat hitam. Dapatkah kita membayangkan seberapa hitam pensil 9B itu?

Adapun pengkodean tersebut adalah mengikuti cara Inggris yang de facto lebih dianut sebagai kode internasional sedangkan Amerika membuat pengkodean sendiri yang terbatas pada penggunaan yang paling umum yaitu #1 (B), #2 (HB), #2½ (F), #3 (H) dan #4 (2H).

Ada satu hal yang menarik dalam pengkodean pensil tersebut bahwa ternyata sebenarnya "tidak ada standar internasional penentuan kadar grafit dan tanah liat bagi setiap produsen pensil" jadi kehitaman pensil 2B pada pensil merk "Anu" bisa berbeda dengan 2B pada pensil merk "Itu".

Hindari Makanan ini setelah Berolahraga

Setelah anda capek berolahraga di pagi hari, Anda tentu ingin mengonsumsi makanan yang dapat menambah atau menggantikan energi yang hilang. Tapi Anda harus pintar-pintar memilih makanan yang tepat dikonsumsi sehabis olahraga. Pasalnya makanan yang Anda makan setelah berolahraga itu jauh lebih krusial ketimbang makanan yang Anda makan di waktu lain.


Menurut para pakar, makanan pasca olahraga yang pas adalah kombinasi dari karbohidrat kompleks, air dan sejumlah protein. Untuk itu simak paparan tentang 9 jenis makanan yang dilarang keras dikonsumsi sehabis berolahraga.

1. Keju


Keju olahan dan berlemak tinggi bukanlah makanan yang dapat Anda konsumsi setelah melakukan olahraga lari. Alasannya, keju mengandung lemak jenuh yang kadarnya sangat tinggi, begitu juga dengan garam. Tapi jika Anda ingin makan cemilan asin, pilih saja kripik dari kedelai yang diberi rasa keju.



2. Daging olahan

Makan sandwich selepas menjalani satu sesi aerobik mungkin terdengar menyehatkan tapi sebenarnya daging olahan yang menjadi salah satu komposisi sandwich mengandung garam dan lemak berkadar tinggi. Ketika sudah masuk ke perut, daging olahan pun akan memperlambat kinerja sistem pencernaan seseorang yang memakannya setelah olahraga. Begitu juga dengan daging asap, bacon dan sosis.
Lebih baik beralihlah ke sandwich yang diisi daging ayam.

3. Sereal

Hati-hati, yang ini paling sering dikatakan makanan sehat padahal sebenarnya beberapa jenis sereal bisa saja sarat akan gula, terutama refined cereal. Yang bisa Anda konsumsi adalah setengah cangkir granola rendah gula dengan buah dan kacang, tanpa gula tambahan. Anda juga bisa menambahkan susu tanpa lemak atau skim di atasnya.




4. Roti

Pati yang terdapat di dalam roti dapat berubah menjadi gula dengan cepat ketika dicerna dan itu bukanlah hal yang dibutuhkan tubuh setelah berolahraga. Kalaupun Anda menginginkannya, lebih baik gantilah dengan roti gandum utuh dengan porsi kecil. Hindari juga white bread (roti yang terbuat dari tepung terigu yang sudah diolah sedemikian rupa hingga tepungnya berwarna putih).


5. Minuman buah




Minuman buah dalam kemasan sarat akan gula yang tentu saja akan meningkatkan kadar gula darah seseorang dengan cepat. Jika Anda ingin minuman lain selain air putih setelah berolahraga, pilihlah es teh herbal atau air kelapa yang alami dan menyehatkan.






6. Telur goreng

Telur dikatakan sebagai salah satu cemilan sehat pasca olahraga karena mengandung protein dan kolin yang baik bagi jantung. Tapi hindari mengolahnya dengan cara digoreng, dengan begitu telur tersebut akan dimasak di dalam lemak. Lebih baik direbus saja.






7. Milkshake

Milkshake tampak menyehatkan tapi tidak jika Anda memblendernya dengan buah karena itu membuatnya jadi sarat akan gula. Gantikan saja dengan almond, susu biasa atau teh hijau saja.






8. Sayuran mentah

Sayuran mentah memang masih dipenuhi dengan nutrisi-nutrisi penting tapi mereka tak mempunyai kemampuan untuk membuat Anda tetap berenergi setelah berolahraga. Anda butuh bahan makanan yang lebih substansial jika ingin otot-otot Anda pulih dari keausan dan membantu proses metabolisme Anda.





Para ahli gizi menyarankan agar Anda menambahkan makanan berprotein tinggi pada sayuran yang Anda makan setelah berolahraga seperti saus yoghurt.

Sunday, October 20, 2013

Kutipan Filosofi Kopi

Filosofi Kopi memang bukan sebuah judul buku baru, melainkan kumpulan cerpen dan prosa yang susah untuk dideskripsikan dari seorang Dewi Lestari atau yang dikenal dengan nama Dee.
Beberapa judul yang kadang cukup mengagetkan dengan ke-spontan-an dan ide segar yang tidak terpikirkan orang lain untuk diangkat ke dalam cerita.

Cerpen yang cerdas dan lain dari yang lain… Cara menulis yang lumayan berbeda menurut saya.


“Seindah apa pun huruf terukir, dapatkah ia bermakna apabila tak ada jeda? Dapatkan ia dimengerti jika tak ada spasi? Bukankah kita baru bisa bergerak jika ada jarak? Dan saling menyayang bila ada ruang?”

“Pegang tanganku, tapi jangan terlalu erat, karena aku ingin seiring dan bukan digiring.”

“Walau tak ada yang sempurna, hidup ini indah begini adanya.”

“Bila engkau ingin satu, maka jangan ambil dua. Karena satu menggenapkan, tapi dua melenyapkan.”

“Kita tidak bisa menyamakan kopi dengan air tebu. Sesempurna apa pun kopi yang kamu buat, kopi tetap kopi, punya sisi pahit yang tak mungkin kamu sembunyikan.”

“Hidup akan mengikis apa saja yang memilih diam, memaksa kita untuk mengikuti arus agungnya yang jujur tetapi penuh rahasia. Kamu, tidak terkecuali.”

“Ada dunia di sekelilingmu. Ada aku di sampingmu. Namun, kamu mendamba rasa sendiri itu.”

“Cuaca demi cuaca melalui kami, dan kebenaran akan semakin dipojokkan. Sampai akhirnya nanti, badai meletus dan menyisakan kejujuran yang bersinar. Entah menghangatkan, atau menghanguskan.”

“Aku sudah diperalat oleh seseorang yang merasa punya segala-galanya, menjebakku dalam tantangan bodoh yang cuma jadi pemuas egonya saja, dan aku sendiri terperangkap dalam kesempurnaan palsu, artifisial! serunya gemas, "Aku malu kepada diriku sendiri, kepada semua orang yang sudah kujejali dengan kegomalan Ben's Perfecto."

Gombal? Aku positif tidak mengerti.

"Dan kamu tahu apa kehebatan kopi tiwus itu?" katanya dengan tatapan kosong, "Pak Seno bilang, kopi itu mampu menghasilkan reaksi macam-macam. Dan dia benar. Kopi tiwus telah membuatku sadar, bahwa aku ini barista terburuk. Bukan cuma sok tahu, mencoba membuat filosofi dari kopi lalu memperdagangkannya, tapi yang paling parah, aku sudah merasa membuat kopi paling sempurna di dunia. Bodoh! Bodoooh!"

“Dia, yang tidak pernah kamu mengerti. Dia, racun yang membunuhmu perlahan. Dia, yang kamu reka dan kamu cipta. Sebelah darimu menginginkan agar dia datang, membencimu hingga muak dia mendekati gila, menertawakan segala kebodohannya, kehilafan untuk sampai jatuh hati kepadamu, menyesalkan magis yang hadir naluriah setiap kalian berjumpa. Akan kamu kirimkan lagi tiket bioskop, bon restoran, semua tulisannya --dari mulai nota sebaris sampai doa berbait-bait. Dan beceklah pipi-nya karena geli, karena asap dan abu dari benda-benda yang dia hanguskan--bukti bahwa kalian pernah saling tergila-gila--beterbangan masuk ke matanya. Semoga dia pergi dan tak pernah menoleh lagi. Hidupmu, hidupnya, pasti akan lebih mudah.”

“Langit begitu hitam sampai batasnya dengan Bumi hilang. Akibatnya, bintang dan lampu kota bersatu, seolah-olah berada di satu bidang. Indah, kan?”

“Buat apa ia pelihara luka hati yang cuma bikin matanya berair?”

“terkadang keadaan membuat cinta terasa amat menyakitkan, akan tetapi kesejatian cinta tidak akan pernah berakhir manakala pengorbanan cinta itulah yang menjadi pemeran utamanya. cinta tidak akan pernah salah. cinta tidak mengenal batas. untuk cinta yang bertepuk sebelah tangan sekalipun.”

“Jangan lumpuhkan aku dengan mengatasnamakan kasih sayang.”

“Cinta yang sudah dipilih sebaiknya diikuti di setiap langkah kaki, merekatkan jemari, dan berjalanlah kalian bergandengan... karena cinta adalah mengalami ”

“Di tengah gurun yang tertebak, jadilah salju abadi. Embun pagi tak akan kalahkan dinginmu, angin malam akan menggigil ketika melewatimu, oase akan jengah, dan kaktus terperangah. Semua butir pasir akan tahu jika kau pergi, atau sekadar bergerak dua inci.
Dan setiap senti gurun akan terinspirasi karena kau berani beku dalam neraka, kau berani putih meski sendiri, karena kau… berbeda.”

“Keheningan mengapungkan kenangan, mengembalikan cinta yang hilang, menerbangkan amarah, mengulang manis keberhasilan dan indah kegagalan. Hening menjadi cermin yang membuat kita berkaca-suka atau tidak pada hasilnya.”

sumber

Sekali-sekali, mahasiswa memang perlu digampar!!!

Ini cara saya menggampar mahasiswa saya 


Kamu ingin dpt beasiswa S2 ke LN nanti? Pastikan IP di atas 3 dan TOEFL di atas 500! Merasa tidak pinter? BELAJAR!

Empat atau lima tahun lagi kamu bisa sekolah S2 di luar negeri dg beasiswa. Itu kalau kamu tidak cuma twitteran saja sampai lulus nanti.

Kamu tidak akan bisa S2 di luar negeri karena akan ditolak profesor kalau nulis email formal saja tidak bisa. Alay itu tidak keren, tidak usah bangga!

Tidak usah tanya tips cara menghubungi professor di luar negeri kalau kirim email ke dosen sendiri saja kamu belum bisa. Hey, ganti dulu akun niennna_catique@gmail.com itu!

Tidak usah ikut meledek Vicky, kamu aja tidak tahu kapan harus pakai tanda tanya, tanda seru, tanda titik, spasi, huruf besar, huruf kecil di email kok!

Mana bisa diterima di perusahaan multinasional biarpun IP tinggi kalau nulis email saja lupa salam pembuka dan penutup

Sok mengkritik kebijakan UN segala, dari cara menulis email saja kelihatannya kamu tidak lulus Bahasa Indonesia kok. Tidak usah gaya!

Bayangkan kalau kamu harus nulis email ke pimpinan sebuah perusahaan besar. Apa gaya bahasa email kamu yang sekarang itu sudah sesuai? Jangan-jangan bosnya tertawa!

Apapun bidang ilmu kamu, akhirnya kamu akan berhubungan dg MANUSIA yang beda umur dan latar belakangnya. Belajar komunikasi yang baik. Jgn bangga jadi alay!

Bangga bisa software dan gunakan alat2 canggih? Suatu saat kamu harus yakinkan MANUSIA akan skill itu. Belajar komunikasi dgn bahasa manusia biasa!

Kamu orang teknik dan hanya peduli skil teknis? Kamu salah besar! Nanti kamu akan jual skil itu pada MANUSIA, bukan pada mesin!

Kamu kira orang teknik hanya ngobrol sama mesin dan alat? Kamu harus yakinkan pengambil kebijakan suatu saat nanti dan mereka itu manusia. Belajar ngomong sama manusia!

Malas basa-basi sama orang yang tidak dikenal? 6 thn lagi kamu diutus kantor untuk presentasi sama klien yang tidak kamu kenal. Belajar!

Malas belajar bikin presentasi? 5 thn lagi bos kamu datang dgn segepok bahan, ‘saya tunggu file presentasinya besok!’

Kamu orang sosial dan malas belajar hal2 kecil di komputer? 5 thn lagi bos kamu datang ‘cara membesarkan huruf di ms word dgn shortcut gimana ya?’ Mau nyengir?

MhsSenior, jgn bangga bisa membully MhsBaru, 7 thn lagi kamu diinterview sama dia saat pindah kerja ke perusahaan yang lbh bagus

MhsSenior, keren rasanya ditakuti MhsBaru? JANGAN! Urusan kalian nanti bersaing sama orang2 ASEAN dan Dunia. Bisa bikin mereka takut tidak?

Bangga bisa demo untuk mengundurkan jadwal ujian karena kamu tidak siap? Kamu itu mahasiswa negara ekonomi terbesar di Asia Tenggara, masa’ urusannya cetek2 gitu sih?!

Tidak usah lah sok hebat demo nyuruh @SBYudhoyono berani sama Amerika kalau kamu diskusi sama Mhs Singapura aja tergagap-gagap

Tidak perlu lah teriak-teriak “jangan tergantung pada barat” kalau kamu blm bisa tidur kalau tidak ada BB deket bantal

Tentara kita tidak takut sama tentara Malaysia kalau kamu bisa kalahkan Mhs Malaysia debat ilmiah dlm forum di Amerika!

Tidak perlu beretorika menentang korupsi kalau kamu masih nitip absen sama temen saat demo antikorupsi!

Boleh kampanye “jangan tergantung pada barat” tapi jgn kampanye di Twitter, Facebook, BBM, Path dan Email, Memangnya itu bikinan Madiun?

Kalau file laporan praktikum masih ngopi dari kakak kelas dan hanya ganti tanggal, tidak usah teriak anti korupsi ya Boss!

Minder krn merasa dari kampung, tidak kaya, tidak gaul? 5thn lagi kamu bisa S2 di negara maju karena IP, TOEFL dan kemampuan kepemimpinan. Bukan krn kaya dan gaul!

Pejabat kadang bikin kebijakan tanpa riset serius. Sama kayak mahasiswa yang bikin tugas dlm semalam hanya modal Wikipedia

DPR kadang studi banding untuk jalan2 doang. Sama kayak mahasiswa yang kunjungan ke industri lalu nyontek laporan sama temannya

Pejabat kadang menggelapkan uang rakyat. Sama kayak mahasiswa yang lihat bahan di internet lalu dikopi di papernya tanpa menyebutkan sumbernya.

Alah, pakai mengkritik kebijakan pemerintah segala, bikin paper aja ngopi file dari senior dan ubah judul, pendahuluan sama font-nya

Gimana mau membela kedaulatan bangsa kalau waktu menerima kunjungan mahasiswa asing aja kamu tidak bisa ngomong saat diskusi. Mau pakai bambu runcing?

Kalau kamu berteriak “jangan mau ditindas oleh asing”, coba buktikan. Ikuti forum ASEAN atau Dunia dan buktikan di situ kamu bisa bersuara dan didengar!

NB. Kata-kata saya di atas memang SADIS. Maafkan jika ada yang tersinggung. FYI, saya juga banyak kesalahan saat mahasiswa. Pesan ini sebuah refleksi, sebagian dari pengalaman nyata dan berharap mahasiswa saya tidak mengulangi kesalahan yang sama. Matur nuwun

sumber

Gosipan Keledai dan Kuda

Alkisah seekor keledai dan kuda yang berada di dalam kandang yang sama dan memiliki majikan yang sama. Sang majikan, seorang petani dengan level semangat yang luar biasa, terbiasa bekerja keras demi memberi nafkah keluarganya. Sebuah keluarga besar yang didalamnya tidak hanya terdiri dari sanak saudara namun juga terdiri dari para pekerja yang nafkahnya bergantung pada hasil dari ladang yang dikelolanya.

Sang kuda yang tiap hari selalu bersemangat dan seakan tak kenal lelah bekerja, sangatlah berbanding terbalik dengan sang keledai yang lebih banyak bermalas-malasan. Sang keledai yang selalu  berpura-pura tuli hingga jarang memahami perintah sang petani, pada akhirnya hanya diberi tugas-tugas yang sederhana dan tidak berat. Bukan karena si keledai yang tak punya tenaga, namun lama kelamaan sang petani dan para pekerja lain juga jengah melihat betapa dungunya si keledai dalam memahami apa yang harus dikerjakan.

Dan saat suatu malam, sang kuda akhirnya bertanya pada si keledai yang pura-pura dungu dan tuli itu. “Wahai kawan, mengapa kau selalu pura-pura tuli dan berlagak dungu saat bekerja ?”

“Apa urusanmu ?”, ujar si keledai

“Bukankah kita seharusnya bekerja demi menolong sang petani dan seluruh pekerja yang menggantungkan nasibnya pada ladang yang kita kerjakan bersama-sama ?”

“Hei, bukankah itu urusan sang petani ? Lalu apa untungnya buat kita ? Dasar kuda bodoh…”

Sang kuda termangu sejenak. Benarkah dirinya bodoh ? Dan betulkah bahwa dirinya selama ini hanya diperalat oleh sang petani dan para pekerjanya ?

“Wahai kawan, bukankah saat kita bekerja rajin, dan sang petani mendapat keuntungan besar dari ladang itu, kita juga berarti menolong semua pekerja yang ada didalamnya ? Membantu para anak pekerja untuk mendapatkan pendidikan yang layak, dan membantu keluarga mereka untuk hidup lebih nyaman ? Dan bukankah kita juga akan pasti mendapatkan jatah makanan yang lebih enak dan kandang yang lebih bersih ?”

Si keledai yang selalu berlagak dungu lantas tertawa.

“Lalu ? Mengapa harus bekerja keras saat aku bermalas-malasan saja akan mendapat fasilitas yang sama denganmu, hai kuda dungu ? Dengan berpura-pura tuli aku akan mendapat tugas yang mudah dan ringan, tapi akan mendapat jatah makan yang sama denganmu. Jadi buat apa bekerja keras ?”

Sang kuda kembali termangu, tertegun tak percaya. Jadi, selama ini si keledai memang hanya berpura-pura tuli dan dungu hanya demi mendapat beban kerja yang lebih ringan dan mengumpankan dirinya untuk bekerja lebih keras.  Namun sang kuda tak mampu berbuat apa-apa, tiada mungkin dirinya mampu berbicara kepada sang petani tentang kelakuan keledai yang pembohong dan tak tahu malu itu.

Namun demikian, Yang Maha Raja selalu adil dalam menentukan nasib. Keesokan harinya, si keledai akhirnya dijual oleh sang petani. Sang pemilik baru dari keledai adalah seorang petani yang miskin dan  memiliki ladang yang lebih gersang untuk dikelola. Dan karena si keledai  masih tetap dengan kebiasaan jeleknya yang selalu berpura-pura tuli, pada akhirnya sang pemilik baru pun menjadi marah dan menyembelih sang keledai untuk menjadi santapan makan malam.

Sayangnya, kisah yang sesungguhnya di dunia nyata tidaklah seideal kisah tersebut. Di sekitar kita masih banyak para keledai yang bermalas-malasan dan pura-pura tuli (atau memang benar-benar tuli) hanya demi mendapatkan beban kerja yang lebih ringan dibanding rekan lainnya. Atau bahkan dengan cara mengumpankan rekan kerjanya yang memang terlihat lebih rajin, dan sang keledai nantinya juga akan merasakan hasil secara keseluruhan dengan porsi yang sama.

Anehnya, orang-orang bertipe keledai itu malah selamat dari hukuman, dan mendapatkan pujian atas hasil kerja yang ia tidak lakukan. Pujian yang didapat dengan menjadikan rekan lainnya sebagai umpan pada saat keadaan kritis, dan memasang muka manis saat atasan berkunjung dan berusaha melihat hasil kerja yang sesungguhnya bukan dari hasil tangannya sendiri.

Tapi bukankah Yang Maha Kuasa adalah zat yang paling bijaksana di jagad raya ? Jikalau para keledai ini selamat di dunia, apakah kehidupan setelah mati akan menjadi sama dengan yang mereka dapat di dunia ?

Banyak orang yang merasa telah bekerja dengan rajin dengan motivasi yang tulus, bahwa hasil pekerjaan mereka tidak hanya akan menolong dirinya sendiri, namun juga akan bermanfaat bagi orang lain yang ada di tempat ia bekerja. Tapi banyak juga yang hanya merasa dirinya diperalat oleh tempat ia bekerja, hanya karena berpikir layaknya seekor keledai.

Jadi, siapakah kita di tempat kerja, menjadi sang keledai tuli yang dungu atau menjadi kuda yang punya niat mulia saat bekerja ?